Kamis, 20 Februari 2014

Toyota Aygo Meluncur Bulan Maret

Toyota Aygo Meluncur Bulan Maret

Persaingan di mobil murah semakin seru, setelah Honda meluncurkan mobil murah Brio, rencana Toyota meluncurkan mobil murahnya Aygo bulan maret mendatang.

Masih baru akan muncul di pagelaran Geneva Motor Show bulan Maret mendatang, baru-baru ini Toyota memberikan gambar teaser varian terbaru city car new Toyota Aygo.
Walau tak nampak secara utuh, namun beberapa bagian fisik new Aygo ini masih dapat dilihat. Seperti bagian grille baru miliknya yang kini nampak lebih besar dan tegas disertai dengan emblem/logo khas Toyota yang juga berukuran besar.
Sementara itu, bagian wajahnya kini menyebarkan aura 'sinis' berkat desain headlamp baru dengan DRL yang tajam dan menyipit.
Kalau melihat persaingan di kelas small city car yang bakal dihadapinya kelak, melawan Fiat 500 dan new Mini, tak mengherankan jika kelak new Aygo ini bakal memiliki rancangan desain baru yang berbeda namun tak menghilangkan kesannya sebagai sebuah tunggangan yang 'cheerful'.
Dalam ajang yang bakal digelar mulai tanggal 4 Maret ini, selain wujud terbaru Aygo, Toyota juga turut membawa beberapa punggawa lain. Salah satunya adalah penampilan perdana di Eropa mobil bertenaga hidrogen, Toyota FCV Concept.

0 komentar:

Posting Komentar